obat herbal sachet

Fenomena Rempah-Rempah Pengobatan Alternatif Sejak Dulu

JASA PENGEMASAN – Kebiasaan masyarakat kian berubah setelah melewati berbagai ujian wabah beberapa tahun belakangan ini. Hal itu tak terkecuali pada cara menjaga kesehatan mereka. Mereka yang memahami pentingnya menjaga kesehatan akan bersikap lebih cerdas dengan membeli minuman kesehatan berbahan dasar alami ketimbang membeli minuman bersoda bahkan mengandung alkohol.

obat herbal sachet
Ilustrasi Rempah-rempah via Komunitas Taufan

Berubahnya gaya hidup serta cara pandang masyarakat terhadap kesehatan menggunakan bahan alami membawa dampak positif bagi para pedagang rempah-rempah, khususnya jahe, ginseng. Dan potensi minuman kesehatan diyakini akan semakin tumbuh menyesuaikan kebutuhan masyarakat di masa pandemi yang belum sepenuhnya usai.

Popularitas Minuman Kesehatan di Masa Transisi Pandemi

Sejak jaman dulu Indonesia memang terkenal dengan kekayaan rempah-rempahnya. Bahkan penjajah merangsek masuk pun dikarenakan mengincar aset rempah-rempah bumi pertiwi. Semakin kesini teknologi metode pengobatan tradisional semakin tumbuh dan berkembang hingga menjangkau seluruh lapisan masyarakat di dunia termasuk Indonesia.

Dan seperti bernostalgia, belakangan ini trend minuman herbal kembali berkembang di tanah air. Kandungan alami jahe, temulawak dan kunyit diyakini efektif untuk menjaga imunitas tubuh sehingga tidak mudah sakit dan rentan terhadap serangan virus.

Selain menjaga imunitas tubuh, apalagi manfaat jahe dan dua rempah lainnya? simak selengkapnya berikut:

Jahe

Wedang jahe contohnya. Sebenarnya minuman kesehatan olahan berbahan dasar jahe sudah ada lama sejak sebelum pandemi melanda. Oleh sebab itu fenomena ini bukan hal asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Resep minuman jahe sangat melimpah bisa diakses dengan mudah di internet.

Kandungan alami pada jahe dikenal sangat ampuh mengobati infeksi serta memerangi gejala penyakit. Mereka yang sedang sakit, akan menjadi lebih baik setelah minum jahe hangat karena kerusakan sel dalam tubuh bisa diminimalisir.

Kunyit

Manfaat kunyit sebagai pemelihara imunitas tubuh sekaligus komponen terbaik penurun berat badan bisa Anda dapatkan ketika mengkonsumsi air kunyit secara teratur.

Di tengah pandemi, Anda harus tetap waspada dan tidak melonggarkan pengawasan. Meskipun pemerintah menghimbau untuk di rumah aja, jangan manfaatkan kesempatan tersebut untuk menimbun banyak lemak di dalam tubuh. 

Temulawak

Temulawak merupakan jenis rempah lain yang diklaim mampu meningkatkan daya tahan tubuh disaat seperti sekarang. Tren minuman kesehatan berbahan dasar temulawak juga mulai banyak beredar di pasaran. Bicara tentang manfaat temulawak, rempah dengan kadar kurkumin dan sifat antiradang ini sangat baik untuk menstabilkan kadar gula dalam darah.

Baca: Jasa Bikin Kemasan Sachet Profesional di Bandung

Fenomena minuman kesehatan yang melanda di tanah air sebetulnya bukan hal baru. Bahkan jauh sejak sebelum adanya pandemi, masyarakat kita sudah menggunakan metode pengobatan tradisional ini sebagai alternatif menjaga kesehatan serta kebugaran tubuh secara turun temurun.

jasa packaging sachet bandung
Jasa Pengemasan Powder Sachet

MENERIMA JASA PENGEMASAN (Co-Packer Kemasan) BANDUNG

Jika Anda seorang pelaku bisnis UMKM di Bandung dan sedang membutuhkan ide seputar kemasan, jasa pengemasan sachet, desain kemasan, bahan kemasan produk sachet minuman herbal bisa langsung konsultasikan saja kepada kami di Workshop Jasa Pengemasan Bandung yang beralamat di Jl. Jakawangin Blok D No. 44 Bandung.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *